Sekarang Apipa berbagi tips untuk yang akan membeli jaket kulit asli dari internet secara online. Baik itu melalui marketplace, sosmed ataupun website toko online.

Pastinya untuk yang pertama kali belanja online akan sangat ragu terutama beli jaket kulit asli yang harganya saja tidak murah karena harganya Kisaran 900 rb sampai 1.7 jutaan dari yang grade super sampai premium.

Tips Belanja Jaket Kulit Online Agar Tidak Ragu

Berikut ini adalah tips yang Apipah bikin dari pengalaman dan pengamatan ketika belanja online :

Alamat Toko Nyata, Bisa Didatangi

Ini sangat penting, toko yang terpercaya memiliki alamat fisik yang jelas dan bisa dikunjungi. Terlebih lagi ini adalah toko jaket kulit pastinya punya workshop atau tempat kerja untuk membuat jaketnya. Bisa ditanyakan “Apakah saya bisa beli atau berkunjung langsung ke tempat ?” jika bisa, berarti selamat kamu belanja pada pembuat jaket kulitnya langsung.

Lihat Kualitas Tampilan Toko

Untuk melihat kualitas tampilan toko online bisa menjadi bahan pertimbangan. Berbeda dengan yang asal-asalan, karena penjual yang serius biasanya memiliki tampilan yang bagus dan tertata rapih. Bisa dilihat pada foto-foto produk jaketnya apakah memakai foto asli miliknya atau foto-foto orang lain.

Selalu Baca Deskripsi Produk

Perlu diketahui bahwa kebanyakan yang jual jaket kulit asli sistem penjualannya adalah Pre Order (PO) pengerjaan 3-7 hari karena mengikuti pasar untuk bisa custom desain sendiri dan menyesuaikan ukuran.  Jangan sampai terkecoh, karena terkadang foto dan deskripsi berbeda, apalagi jika mengambil foto toko lain. Maka membaca deskripsi produk sangat penting.

Selalu Bertanya

Jika dalam foto atau deskripsi kurang lengkap bisa bertanya pada customer service (CS) toko agar produk yang akan dibeli sesuai ekspektasi jangan sampai ada salah paham, karena kata pepatah “Malu Bertanya, Sesat Dijalan”.

Cek Medsos,FB, IG & Youtube

Ada banyak merk atau brand jaket kulit lokal yang serius dalam usahanya memiliki merk dan nama toko dan medsosnya biasanya sama. Ini juga bisa jadi bahan pertimbangan untuk memastikan bahwa toko jaket kulit online tersebut terpercaya. Cek medsos tokonya mulai dari fb,ig dan bahkan youtubenya.

Grade Kulit Harus Sesuai

Perlu diketahui bahwa grade kulit asli dan jenisnya bermacam-macam, mulai dari yang biasa, super sampai premium. Bahan kulit kualitas biasa tentunya lebih murah dari kulit super ataupun premium. Jadi jangan asal beli jaket kulit, perhatikan deskripsi produk, apakah kualitas biasa, super atau premium ?

Jangan Terkecoh Harga Murah

Sebagaimana yang telah disebutkan diatas bahwa grade kulit bermacam-macam, jangan terkecoh dengan jaket kulit kualitas super atau premium tetapi harganya sangat murah. Bisa saja itu ada campuran jenis kulit lain, grade biasa atau bahkan kulit limbah.

Lihat Rating dan Review

Toko yang terpercaya biasa memiliki rating dan review bagus, cek mulai ulasan  bintang 1 sampai bintang 5. Dari ulasan-ulasan pembeli kita bisa melihat kualitas jaketnya. Perlu dipertimbangkan juga bahwa ada yang memberikan rating palsu baik itu memberi bintang 1 untuk menjatuhkan / merusak tokonya, ada juga yang memberi bintang 5 dengan cara order fiktif agar tokonya kelihatan terpercaya.

Penjual Bertanggung Jawab

Dilihat dari rating / ulasan, jika penjualnya bertanggung jawab pasti tidak akan ada yang memberikan rating jelek atau bintang 1. Karena bisa klaim garansi atau tukar baru jika ada kesalahan dari pihak penjual, maka dari sini perlu ada kesadaran dari kedua belah pihak.

Ada Jaminan dan Garansi

Normalnya garansi untuk jaket kulit adalah 1 tahun, ini sangat penting, penjual / toko memberikan jaminan bahwa jaket yang dibuatnya dari bahan kulit asli, grade kulit juga asli. Jangan sampai membeli jaket kulit grade super-superan atau grade premium bohongan.

Transaksi Via Marketplace Masih Paling Aman

Transaksi beli jaket kulit online melalui marketplace shopee, tokopedia dan marketplace lain masih menjadi yang paling aman, karena marketplace menjadi penengah antara penjual dan pembeli. Pada marketplace uang dari pembeli tidak akan langsung masuk ke penjual sebelum barangnya di konfirmasi sudah diterima. Dan ada garansi pengembalian barang jika tidak sesuai.

Simpan Bukti Pembayaran

Selalu simpan bukti pembayaran, baik itu bukti berbentuk digital maupun yang fisik, ini sangat penting jika sistem pembayaran error. Yang jelas ini sangat penting jika pembayaran belum dikonfirmasi.

Video Call Langsung Dengan CS

Menurut Apipah tips yang terakhir ini paling keren dan sangat rekomen banget untuk kamu yang masih ragu, ajak admin atau customer service toko video call untuk melihat kondisi tempat menjahit jaketnya atau untuk melihat bahan kulit yang akan dipilih.

Cek video unboxing dibawah ini, pengalaman belanja online jaket kulit Garut dengan spesifikasi kulit domba grade super nappa hitam ketebalan 0.9.

Demikian informasi hari ini tentang 13 Tips Beli Jaket Kulit Asli Online Agar Tidak Kena Penipuan semoga bermanfaat dan mendapatkan jaket keren sesuai harapan.