Printer

Cara Reset Printer Epson, Lampu Indikator Orange Terus Berkedip

Cara ini bisa dipakai pada printer Epson dengan model L300, L3001, L3110, L3100, L3150 model lainnya bisa dicoba sendiri karena mudah tanpa harus bongkar printer.

Terkadang lampu indikator terus berkedip tetapi masih bisa digunakan untuk ngeprint, biasanya hal ini penyebabnya karena ada tinta yang habis. Ada juga karena kerusakan hardware sehingga lampu berkedip dan printer tidak bisa dipakai.

Penyebab Lampu Printer Menyala

Ada banyak penyebab lampu indikator pada printer Epson terus berkedip / menyala bisa terjadi karena ada problem diantaranya adalah :

Tinta Printer Habis & Macet

Cek tabung tinta, apakah semua tabung tintanya masih penuh, atau ada yang sudah kosong ? Jika satu tabung saja kosong biasanya lampu indikator akan menyala orange. Tetapi jika tabung tinta masih penuh tapin lampu tinta berkedip terus bisa jadi saluran selang tinta terjepit atau macer karena banyak gelembung angin.

Tinta Pembuangan Penuh

Perlu diketahui bahwa printer Epson memiliki wadah khusus untuk pembuangan tinta. Letakny beragam ada yang dibawah dan pinggir. Bisa saja ini penyebabnya karena sudah penuh dan waktunya untuk dibersihkan.

Cartridge Printer Bermasalah

Untuk pengalalan Apipah sendiri, khususnya Printer seri L yang memakai tinta tabung injek kualitas Catridgenya sangat bagus. Namun kerusakan bisa terjadi karena sudah sering dipakai karena terjadinya penumpukan kotoran pada Cartridge.

Roller Macet & Kotor

Cek pada bagian tempat keluarnya kertas, bisa jadi macet tidak berputar dengan normal karena kotor atau karena ada potongan kertas yang terselip pada bagoan roller.

Cara Reset Printer Epson L300, L3001, L3110, L3100, L3150

Jika dari beberapa penyebab diatas tidak ditemukan atau setelah isi tinta baru dan wadah tinta pembuangan sudah bersih masih berkedip maka perlu dilakukan reset printer.

Epson L300, L3001, L3110, L3100, L3150 atau model lainnya bisa dicoba cara reset seperti ini. Caranya sebagai berikut :

Cabut Kabel Printer

Cabut kabel printer yang tersambung pada colokan listrik, diamkan 5 menit atau lebih.

Sambungkan Lagi

Kemudian sabungkan lagi kabel listrik printernya, tetapi jangan langsung dihidupkan. Cara menghidupakan seperti ini :

Hidupkan Dengan Cara Seperti ini

Nyalakan tekan dan tahan tombol power dan tekan tahan juga tombol tinta selama 5 detik kemudian lepaskan tombol logo tinta, kemudian tekan dan tahan lagi tombol logo tinta selama 3 detik kemudian lepaskan.

Cara diatas jika berhasil printer akan melakulan reset dengan ditandai printer bergerak atau bersuara (berisik) seperti sedang memompa tinta. Selanjutnya tunggu sampai selesai, jika berhasil printer akan normal lagi.

Jika Gagal Tidak Teratasi

Jika proses reset sudah selesai, tetapi masih belum teratasi coba memakai software khusus reset printer. Download dan sesuaikan dengan model printernya.

Recent Posts

  • Public Speaking

Contoh Pidato Singkat Tentang Syukur Nikmat Lengkap Video

Berikut dibawah ini adalah teks contoh pidato singkat yang dibawakan oleh siswi SMP dengan tema…

1 bulan ago
  • Nadoman Sunda

Nadoman Sunda Syarat Sah Shalat Ada 8 Perkara Teks Lirik dan Video

Pada video dibawah ini menunjukan penampilan 3 santri junior yang menunjukan aksinya diatas panggung pada…

7 bulan ago
  • Nadoman Sunda

Nadoman Fardhu Wudhu Bahasa Sunda dan Pembatalannya

Untuk temen-temen yang sekarang ini sedang mencari video audio tentang Nadhoman fiqh sunda macam-macam fardhuna…

7 bulan ago
  • Toko Online Murah

Beli Jaket Kulit Sintetis Murah Garut Desain Sendiri

Jika ingin harga lebih murah sobat bisa memiliki jaket kulit sintetis secara online dengan desain…

7 bulan ago
  • Aplikasi
  • Internet

Jika Tidak Bisa Tarik Tunai Saldo Dana Begini Caranya

Sebagaimana yang kita ketahui aplikasi Dana adalah salahsatu dompet digital yang banyak dipakai saat ini.…

9 bulan ago
  • Aplikasi

Aplikasi Bel Sekolah Otomatis Gratis dan Mudah

Untuk sobat Apipah yang sekarang ini sedang mencari aplikasi atau software bel sekolah otomatis, mungkin…

12 bulan ago